Institut Teknologi Managemant Internasional (ITMI) mengadakan kuliah umum pada tanggal 29 Meret 2019, yang diisi oleh Devri Suherdi,M.Kom. Kuliah umum ini dilaksanaan guna mengajak mahasiswa untuk mengetahui perkembangan teknologi dengan mengembangkan pengetahuan ilmiah dan teoritis, sehingga mampu menghadapi era globalisasi perkembangan teknologi dan informasi.

Mengingat kehidupan kita sekarang perlahan-lahan mulai berubah dari era industri berubah menjadi era informasi dan komunikasi dibalik pengaruh era globalisasi dan informatika yang menjadikan komputer, internet, dan pesatnya perkembangan teknologi informasi sebagai bagian utama yang harus ada atau tidak boleh kekurangan di dunia pendidikan.

Maka diharapkan agar mahasiswa mampu bersaing dan mengejar ketertinggalan dari mahasiswa di negara maju, dengan kata lain mahasiswa perlu di arahkan dan dibekali pendidikan  teknologi guna menuju masyarakat yang mampu mengenal, mengerti, memilih, menggunakan, memelihara, memperbaiki, menilai dan menghasilkan produk teknologi sederhana serta peduli terhadap masalah yang berkaitan dengan teknologi.

Oleh Fenny Amalia

1